Trending

TNI AL Banjarmasin Gelar Vaksinasi Ke-70

VAKSINASI: Masyarakat Desa Tabanio antusias mengikuti vaksinasi massal yang digelar TNI AL Banjarmasin – Foto Dok


BANUATODAY.COM, TANAH LAUT - Desa Tabanio, Kecamatan Takisung, Kabupaten Tanah Laut yang merupakan wilayah pesisir binaan Pangkalan TNI AL Banjarmasin jadi target vaksinasi massal ke-70. Setidaknya ada 94 orang warga yang ikut vaksinasi kali ini.

Komandan TNI AL Banjarmasin Kolonel Laut (P) Herbiyantoko MTr Hanla mengatakan, kegiatan vaksinasi ini sebagai bentuk keseriusan dan komitmen TNI AL untuk memerangi dan mencegah penyebaran wabah Covid-19 dengan cara menciptakan Herd Immunity di elemen masyarakat secara totalitas.

“Harapannya adalah semoga pandemi Covid-19 ini cepat berakhir guna mewujudkan masyarakat segera beradaptasi dengan tatanan kehidupan yang sehat dan normal/baru,” terang Danlanal, Kamis (6/1/2022).

Warga Desa Tabanio yang rata-rata bekerja sebagai nelayan local tampak antusias berdatangan untuk mendapatkan suntikan vaksinasi. Hal ini menandakan tidak ada lagi rasa kekhawatiran tentang vaksinasi di tengah masyarakat.

Usai vaksinasi, salah seorang warga, Dono menyampaikan banyak terima kasih atas kehadiran TNI AL Banjarmasin yang sudah memfasilitasi vaksinasi secara massal bagi warga Desa Tabanio.

“Semoga warga Tabanio dan nelayan terlindungi dari penyebaran wabah Covid-19, terlebih saat beraktivitas mencari ikan di laut,” ucapnya.

Hingga saat ini vaksinasi massal oleh TNI AL Banjarmasin sudah mencapai 20.900 orang. 

Turut hadir dalam kegiatan ini, Ketua Penyelenggara Vaksinasi Massal Mayor Laut (K/W) dr Meutia Indrasakti, Kepala Desa Tabanio Madiansyah, tokoh masyarakat, agama, pemuda serta para tamu dan undangan lainnya. (naz/fsl)

Lebih baru Lebih lama