![]() |
PENGUKUHAN: Hj. Fathul Jannah Muhidin secara resmi dikukuhkan sebagai Ketua Dekranasda Prov Kalsel masa bakti 2025-2030 oleh Gubernur Kalsel H. Muhidin - Foto Dok Hum |
BANUATODAY.COM, BANJARMASIN – Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) H. Supian HK bersama Istri Hj. Farida Supian HK hadiri Pengukuhan Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) dan Pelantikan Pengurus Dekranasda Prov. Kalsel bertempat di Gedung Mahligai Pancasila pada Jumat (25/4/2025) Siang.
Hj. Fathul Jannah Muhidin secara resmi dikukuhkan sebagai Ketua Dekranasda Prov Kalsel masa bakti 2025-2030 oleh Gubernur Kalsel H. Muhidin.
BACA JUGA: Bupati Wiyatno Bangga Kapuas Dipercaya Jadi Tuan Rumah Dharma Santi se-Kalteng
Ucapan selamat disampaikan langsung oleh Supian HK, menurutnya Dekranasda memiliki peran penting yang strategis untuk menyukseskan program pemerintah daerah dalam pengembangan dan pembinaan para pelaku usaha kecil dan menengah yang fokus dalam pembuatan kerajinan dan cipta karya.
“Selamat kepada ketua dan anggota yang baru saja dilantik, tugas dan fungsi Dekranasda adalah menjadi mitra strategis pemerintah untuk membina dan mengembangkan seni kerajinan yang ada di Kalsel.” ucapnya.
BACA JUGA: Peringati Hari Otda, Wali Kota Tegaskan Semangat Komitmen Transparansi dan Inovasi Membangun Daerah
Lebih lanjut Ia berharap Dekranasda dapat berperan aktif dalam mengembangkan seni kerajinan di Kalsel serta dapat meningkatkan pertumbuhan perekonomian di Kalsel.
“Kita tahu Kalsel memiliki banyak seni kerajinan yang memiliki potensi besar untuk dikenal di tingkat nasional bahkan internasional. Semoga kehadiran Dekranasda dapat meningkatkan pertumbuhan perekonomian daerah dan kesejahteraan bagi masyarakat,” harapnya. (hum/ak)