![]() |
MERESMIKAN - Gubernur H. Muhidin bersama Kepala BIN RI Muhammad Herindra didamping Danrem, Kajati Kalsel, dan Wagub Hanusryadi Sulaiman menggunting pita meresmikan Mako BINDA Kalsel.(Adpim Kalsel) |
BANUATODAY.COM, BANJARBARU - Gubernur Kalimantan Selatan, H. Muhidin menyampaikan rasa syukur dan bangga atas rampungnya pembangunan kantor BINDA Kalsel.
Gubernur Muhidin, berharap keberadaan kantor baru ini dapat semakin menunjang kinerja BINDA Kalsel dalam melaksanakan tugas secara profesional dan optimal.
“Keberadaan kantor ini menjadi simbol nyata kehadiran negara dalam menjaga keamanan wilayah, sekaligus sebagai pusat koordinasi yang efektif dan responsif terhadap dinamika yang berkembang di daerah,” ujar H. Muhidin, saat peresmian Markas Komando BINDA Kalsel.
Peresmian Mako BINDA Kalsel dilakukan langsung KaBIN RI didampingi Gubernur Kalsel, H. Muhidin dan Wakil Gubernur Kalsel, H. Hasnuryadi Sulaiman.
Peresmian Mako BINDA ini ditandai dengan penandatangan prasasti dan dilanjutkan dengan pemotongan pita di depan kantor yang berlokasi di kawasan Perkantoran Pemprov Kalsel ini.
Lebih lanjut, H. Muhidin juga menegaskan bahwa BINDA Kalsel merupakan mitra kerja strategis Pemerintah Provinsi Kalsel dalam memelihara stabilitas dan ketertiban di Kalsel.
Oleh karena itu, sinergi antara Pemprov Kalsel dan BINDA Kalsel diharapkan terus terjalin secara kuat, terpadu, dan berkelanjutan.
“Selamat atas peresmian kantor baru ini. Semoga menjadi langkah maju dalam menjaga stabilitas keamanan di Kalsel serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat,” tutupnya.
Tampak hadir dalam peresmian tersebut, staf khusus Kepala BIN RI dan jajaran Deputi BIN RI, H. Endang Agustina Anggota Komisi III DPR RI Dapil Kalsel, Ketua DPRD Kalsel, Kepala Kejaksaan Tinggi Kalsel, Rina Virawati, Kapolda Kalsel, Irjen Pol Rosyanto Yudha Hermawan, Danrem 101/Antasari, Brigjen TNI Ilham Yunus, Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Banjarmasin, Kolonel Laut (P) Ahmad Ahsan, Komandan Lanud Sjamsudin Noor Banjarmasin, Kolonel Pnb Suparjo, Anggota DPR RI Endang, pejabat lingkup Pemprov Kalsel, alim ulama, tokoh masyarakat serta tamu undangan lainnya. (adp)