Trending

Festival Tring! By Pegadaian Kanwil IV Balikpapan Hadir di Banjarmasin, Sajikan Edukasi Keuangan dan Hiburan untuk Masyarakat

 

HADIR : Festival Tring! By Pegadaian Kanwil IV Balikpapan Hadir di Banjarmasin

BANUATODAY.COM,BANJARMASIN  – PT Pegadaian Area Banjarmasin menghadirkan Festival Tring! sebagai puncak rangkaian kegiatan literasi dan inklusi keuangan yang dikemas secara kreatif dan menghibur. Kegiatan ini akan berlangsung pada 31 Januari 2026 mulai pukul 10.00 WITA di Atrium 2 Duta Mall Banjarmasin, dan terbuka untuk masyarakat umum.

Festival Tring! menjadi wadah kolaboratif yang memadukan hiburan, edukasi, serta kompetisi seru bagi seluruh lapisan masyarakat. Beragam rangkaian acara dihadirkan, mulai dari Tring! Idol Campus Competition – Ranking 1 Campus, Local K-POP Idol Performance & K-POP Dance Competition, Lomba Mewarnai, Kids Fashion Show Competition, hingga Seminar Emas yang memberikan edukasi investasi emas sejak dini. Pengunjung juga dapat menikmati Booth Tring! Activation dengan berbagai aktivitas menarik serta kesempatan memenangkan doorprize emas batangan.

Kemeriahan Festival Tring! semakin lengkap dengan penampilan KPOP Arcana dan KPOP Supershine (IDREAM Academy), serta kehadiran Goldvisor Pegadaian Yudha Rosadi yang akan memberikan edukasi seputar emas dan perencanaan keuangan.

Pemimpin Wilayah PT Pegadaian Kanwil IV Balikpapan, Rinaldi Lubis, menyampaikan bahwa Festival Tring! merupakan bagian dari strategi Pegadaian untuk mendekatkan layanan dan edukasi keuangan kepada masyarakat dengan pendekatan yang relevan dan menyenangkan.

“Festival Tring! adalah wujud komitmen Pegadaian dalam meningkatkan literasi dan inklusi keuangan masyarakat, khususnya generasi muda. Melalui aplikasi Tring!, kami ingin mengajak masyarakat untuk mulai mengelola keuangan dan berinvestasi secara mudah, aman, dan terpercaya, dimulai dari langkah kecil,” ujar Rinaldi Lubis.

Ia menambahkan, Pegadaian terus berinovasi menghadirkan layanan digital terintegrasi melalui aplikasi Tring!, yang memungkinkan masyarakat mengakses berbagai produk dan layanan Pegadaian secara praktis dalam satu aplikasi.

Dengan total hadiah jutaan rupiah dan registrasi gratis bagi pengunjung yang telah mengunduh aplikasi Tring!, Festival Tring! diharapkan menjadi pengalaman yang edukatif sekaligus menghibur bagi masyarakat Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah.(naz/fsl)

Lebih baru Lebih lama