Trending

Polres Balangan Tabur Bunga di Makam Pahlawan Aseri

ZIARAH: Polres Balangan ziarah ke taman makam pahlawan - Foto Dok

BANUATODAY.COM, Balangan - Polres Balangan menggelar upacara ziarah dan tabur bunga dalam rangka menyambut hari Bhayangkara ke-77 yang jatuh 1 Juli 2023 mendatang.

Upacara yang berlangsung cukup khidmat pada pagi hari tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Balangan AKBP Riza Muttaqin, S.H., S.I.K. dan turut dihadiri para pejabat utama Polres Balangan, Ketua Bhayangkari Balangan, dan anggota Polres Balangan. 

AKBP Riza Muttaqin mengungkapkan upacara ziarah dan tabur bunga tersebut merupakan momen mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang dalam kemerdekaan bangsa Indonesia. 


"Perjuangan para pahlawan merupakan contoh tauladan bagi kita semua dalam memperjuangankan kemerdekaan yang dapat kita terapkan dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat," ucap Kapolres, Rabu (28/6/2023).


Setelah selesai upacara, lansung dilanjutkan dengan kegiatan tabur bunga bersama Ketua Bhayangkari Balangan Ny. Susilawati, S.H. dan diikuti pejabat utama Polres Balangan beserta isteri. 

Sebagaimana diketahui ada dua pahlawan kemerdekaan yang bersemayam di tempat makam pahlawan tersebut. Pertama yaitu Almarhum (Alm) Aseri merupakan pahlawan dalam mempertahankan kemerdekaan Republik Indonesia (RI) dari serangan pasukan Belanda (NICA) tahun 1949 dan kedua (Alm) Lettu H Awang Nasir dikenal sebagai pahlawan kemerdekaan kelahiran Pulau Pinang, Malaysia pada 10 Desember 1925, yang mendedikasikan diri sebagai prajurit Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (ABRI) sampai akhir hayatnya pada 3 Februari 1980.(vro/fsl)

Lebih baru Lebih lama