Trending

TNI Lembaga Paling Dipercaya Publik, Parpol Paling Terbawah

03072023 -BANUATODAY.COM - Ilustrasi anggota TNI Bersama Warga, Satgas Yonif 143 TWEJ Siapkan Lumbung Kopi Di Papua. TNI.png
ILUSTRASI - Anggota TNI Satgas Yonif 143 TWEJ bersama warga menyiapkan lumbung kopi di Papua. (Dok. TNI)

BANUATODAY.COM, JAKARTA - Lembaga survei Indikator menyebutkanTentara Nasional Indonesia (TNI) menjadi lembaga yang mendapat tingkat kepercayaan tertinggi oleh publik. 

Sedangkan, partai politik mendapat tingkat kepercayaan paling rendah. Hal itu terungkap dari survei Indikator bertema evaluasi publik atas kinerja lembaga penegak hukum.

Dari pemaparannya, survei tersebut mengungkapkan bahwa publik sangat percaya kepada TNI sebanyak 23,5 persen, cukup percaya 72,3 persen, kurang percaya 3,0 persen.

Posisi kedua, diisi oleh Presiden dimana publik sangat percaya 21,3 persen, cukup percaya 71,5 persen, kurang percaya 6,6 persen.

Ketiga, Kejaksaan Agung, publik sangat percaya 9,7 persen, cukup percaya 71,5 persen, dan kurang percaya 13,6 persen.

Keempat Polri, publik sangat percaya 10,8 persen, cukup percaya 65,6 persen, dan kurang percaya 20,0 persen.

Kelima KPK, publik sangat percaya 10,0 persen, cukup percaya 65,7 persen, dan kurang percaya 20,6 persen.

Keenam MPR, publik sangat percaya 7,7 persen, cukup percaya 66,1 persen, dan kurang percaya 20,8 persen.

Ketujuh DPD, publik sangat percaya 7,4 persen, cukup percaya 65,9 persen, dan kurang percaya 20,2 persen.

Delapan DPR, publik sangat percaya 7,1 persen, cukup percaya 61,4 persen, kurang percaya 26,6 persen.

Terakhir adalah Partai politik, publik sangat percaya 6,6 persen, cukup percaya 58,7 persen, kurang percaya 29,5 persen. (net/win)


Lebih baru Lebih lama