Trending

Pelunasan Bipih Tahap Dua Jemaah Haji Kalsel Sisa 190 Orang

H. Muhammad Tambrin (dokumen)

BANUATODAY.COM, BANJARMASIN - Pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) 1445 H tahap kedua bagi jemaah reguler dibuka dari tanggal 13 hingga 26 Maret 2024.

Kepala Kanwil Kemenag Kalsel Dr. H. Muhammad Tambrin, M.M.Pd mengungkapkan, hingga hari ini (16/3/2024) jumlah jama`ah haji Kalsel yang sudah melunasi Bipih tahun 1445H/ 2024, tahap kedua berjumlah 201 orang dari 391 orang yang berhak melunasi untuk tahap kedua.

Tambrin mengungkapkan sebelumnya ditahap pertama ada sebanyak 3.749 calon haji dari kuota 3.818 orang atau sekitar 92 persen telah melunasi Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) 2024.

“Jadi bertahap Insya Allah pelunasan Bipih untuk Kalsel berjalan dengan baik, semoga saja semua jemaah kita dapat memenuhi syarat istithaah yang dikeluarkan oleh pihak kesehatan, jadi kita mengimbau kepada masyarakat untuk menjaga kesehatannya sehingga terpenuhi syarat istithaahnya,” kata Tambrin saat diwawancara media di ruang kerjanya.

Selanjutnya terkait kouta jemaah haji Kalsel Tambrin menyebutkan kuota jamaah haji Kalsel Tahun 1445 H/2024 M adalah 3.818 orang ditambah 253 orang sehingga menjadi 4.071 orang. 

”Insya Allah jika semua jemaah haji kita dapat melakukan pelunasan, kita berharap akan mendapatkan kouta tambahan kouta lagi, seperti pada tahun kemaren kouta jemaah haji dari provinsi lain ada yang tidak terpenuhi bisa ditambahkan ke provinsi kita,” ujarnya. (pr/niz)

Lebih baru Lebih lama