Trending

Sadis! Perempuan di Kuin Selatan Dibunuh Adik Ipar Dihujami 38 Tusukan, Mayatnya Dibuang di Kintap

PEMBUNUHAN - Kasatreskrim Polresta Banjarmasin Kompol Thomas Afrian menggelar ekspose pembunuhan dengan menghadirkan pelaku Maulani alias Lani. (istimewa)

BANUATODAY.COM, BANJARMASIN - Pembunuhan sadis terjadi di wilayah Kota Banjarmasin.

Seorang wanita tewas setelah dihujami 38 tusukan oleh pelaku yang tidak lain adalah adik iparnya sendiri. 

Pembunuhan sadis ini berhasil diungkap Satreskrim Polresta Banjarmasin bersama tim gabungan.

Lokasi pembunuhan di Jalan Kuin Selatan Gang 17 Agustus RT 23, Kelurahan Kuin Selatan, Kecamatan Banjarmasin Barat terjadi pada Senin (22/4/2024) kemarin.

Kasus ini diekspose Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Sabana Atmojo melalui Kasat Reskrim Polresta Banjarmasin Kompol Thomas Afrian di ruang konferensi pers Reskrim Polresta Banjarmasin, Kamis (25/4/2024).

Pelaku diketahui bernama Maulani alias Lani, warga Kabupaten Tanah Bumbu. 

Pelaku melakukan perbuatan sadis tersebut dipicu dendam dan sakit hati atas perkataan korban bernama Susana (35).

Kasatreskrim mengungkapkan, sebelumnya pihaknya menerima laporan perkara pencurian dengan kekerasan yang dilaporkan oleh pemilik rumah Irmanto Abbas yang merupakan suami Susana. 

“Irmanto melapor ke Polsek Banjarmasin Barat karena menemukan adanya bercak darah di rumahnya dan hilangnya sepeda motor disertai handphone istrinya yang juga tidak aktif,” ujar Kanit.

Namun demikian, setelah pihaknya melakukan penyelidikan lebih lanjut dari laporan tersebut, ternyata terungkap ada sebuah kejanggalan.

“Ditambah istri pelapor atau korban diinformasikan sudah meninggal dan jenazahnya ditemukan di daerah Kintap,” ungkapnya.

Dari informasi itu dilakukan pengembangan yang mana terungkap, adik ipar korbanlah yang melakukan pembunuhan tersebut dengan sebilah pisau dapur dan membuang jasad korban tersebut menggunakan mobil rental.

Pelaku sendiri berhasil diringkus di daerah Sungai Danau oleh tim gabungan Polresta Banjarmasin, Unit Reskrim Polsek Banjarmasin Barat, di backup Jatanras Polda Kalsel dan Polres Tanah Bumbu.

Dari penyelidikan awal, kata Kasat, pihaknya berhasil mengumpulkan beberapa barang bukti dari sejumlah lokasi, yang diantaranya menemukan pisau dapur. (nt/sun)

Lebih baru Lebih lama