Trending

GEAR ULTIMA Jadi Sorotan Selama Ramadan, Yamaha Gelar Test Ride Bersama Media di Semarang

TEST: Unggulan para awak media dan blogger, GEAR ULTIMA kini hadir untuk konsumen di Indonesia. - Foto Dok
 

BANUATODAY.COM, SEMARANG - Yamaha sukses menarik perhatian masyarakat sejak memperkenalkan GEAR ULTIMA di awal bulan Ramadan. Skutik multiguna ini hadir dengan berbagai penyempurnaan yang mendukung mobilitas, khususnya bagi keluarga muda Indonesia. Mulai dari sektor mesin, fitur berkendara, hingga kualitas keseluruhan, semuanya mendapat peningkatan yang signifikan.

Menanggapi antusiasme publik, Yamaha mengadakan kegiatan Test Ride khusus untuk media dan blogger pada Kamis (10/4) di Semarang, Jawa Tengah. Acara ini menjadi kesempatan perdana untuk membuktikan langsung keunggulan GEAR ULTIMA yang mengusung slogan “Motor Kuat, Hebat, dan No Debat”.

Rute uji coba mencakup jalanan perkotaan yang padat hingga medan menanjak di kawasan pegunungan Ungaran, Kabupaten Semarang. Dengan begitu, para peserta dapat mengevaluasi motor ini secara menyeluruh dari segi kenyamanan, performa, dan efisiensi.

“Melalui kegiatan ini, kami ingin para jurnalis dan blogger bisa merasakan langsung performa GEAR ULTIMA yang dilengkapi mesin Blue Core Hybrid 125 cc. Rute perjalanan yang bervariasi menjadi ajang pembuktian akan ketangguhan dan efisiensi skutik ini,” ujar Rifki Maulana, Manager PR, YRA & Community Yamaha.

Salah satu momen menarik selama test ride adalah tantangan belanja di Pasar Peterongan. Dalam “Shopping Challenge” tersebut, peserta diminta membeli sebanyak mungkin barang dengan anggaran Rp125.000. GEAR ULTIMA terbukti praktis berkat bagasi luas berkapasitas 18,6 liter, gantungan ganda di dek depan, serta handle belakang multifungsi yang bisa dimanfaatkan untuk membawa barang tambahan.

Irfan, salah satu peserta, mengaku terkesan. “Bawaannya banyak tapi tetap nyaman. Gantungan ganda dan bagasinya lega banget. Kaki juga tetap leluasa karena dek luas,” ujarnya.

Meski membawa banyak barang, rute menanjak menuju Ungaran bukan masalah berkat teknologi Blue Core Hybrid dengan fitur Power Assist yang membuat akselerasi lebih halus dan bertenaga. Konsumsi bahan bakar juga efisien: hanya 1 liter bensin untuk menempuh jarak sekitar 74 kilometer.

Putut, peserta lainnya, menambahkan, “Tenaganya responsif banget di tanjakan. Ditambah ukuran ban 12 inci yang lebar bikin berkendara makin stabil dan percaya diri.”

GEAR ULTIMA juga dibekali berbagai fitur pendukung kenyamanan, seperti jok luas untuk berboncengan, Digital Speedometer yang terkoneksi dengan smartphone lewat aplikasi Y-Connect, dan jaminan kualitas melalui garansi rangka 5 tahun atau 50.000 km serta servis gratis 3 tahun untuk oli, filter udara, dan jasa servis hingga 36.000 km.

Motor ini dijual dengan harga Rp 20.350.000 untuk tipe Standar dan Rp 21.850.000 untuk tipe S (harga OTR Jawa Tengah). Informasi lengkap tersedia di website resmi Yamaha Indonesia. (naz/fsl)

Lebih baru Lebih lama