Trending

Libur Lebaran, Kapolresta Banjarmasin Siagakan Personel di Wisata Siring Menara Pandang Hingga Malam Hari

 

PATROLI - Anggota Polresta Banjarmasin melakukan patroli di Siring Menara Pandang saat libur lebaran. (Polresta Banjarmasin)

BANUATODAY.COM, BANJARMASIN- Saat liburan panjang lebaran. Kawasan Siring Menara Pandang Kota Banjarmasin menjadi salah satu destinasi wisata yang ramai dikunjungi para wisatawan.

Di sana terdapat objek wisata susur sungai yang menjadi magnet dan diminati para wisatawan baik dari dalam maupun luar kota.

Untuk itu Polresta Banjarmasin menyiagakan personel gabungan yang bertugas di Pos Pengamanan Siring Menara Pandang guna menciptakan rasa aman dan nyaman di tengah masyarakat yang menikmati liburan panjang lebaran.

Kapolresta Banjarmasin, Kombes Pol. Cuncun Kurniadi, S.I.K., M.H. melalui Kasi Humas, Ipda Sunarmo, S.H. mengatakan disana personel gabungan secara rutin berpatroli dan memberikan imbuan kamtibmas kepada para wisatawan.

"Kami ingatkan soal keselamatan diri. Apalagi mereka yang membawa anak kecil agar betul-betul diperhatikan dan jangan sampai terlepas dari pengawasan orang tua," jelasnya, Sabtu (5/4/2025) malam.

"Termasuk barang berharga agar betul-betul dijaga dan jangan sampai mencolok serta mengundang aksi dari pelaku kejahatan," tambah Kasi Humas.

Ia juga menerangkan dari awal libur lebaran sampai + 5 ini pihaknya belum ada menerima ataupun pengaduan terkait gangguan kamtibmas di kawasan objek wisata tersebut.

Meski begitu ujar Sunarmo, langkah pengamanan yang optimal terus dilakukan Polresta Banjarmasin.

"Kami hadir agar liburan anda bersama keluarga semakin aman, nyaman, dan menyenangkan. Karena sejatinya keamanan dan suasana yang aman itu adalah milik kita bersama," imbuh Kasi Humas. (pol)

Lebih baru Lebih lama