Trending

Sosialisasikan Imunisasi Campak Hingga ke Sudut Kota

 

IMUNISASI -Wakil Wali Kota Banjarmasin H Arifin Noor pada kegiatan sosialisasi Campak

BANUATODAY.COM.Banjarmasin - Pemerintah Kota Banjarmasin melalui Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin menggelar pertemuan Forum Group Discussion (FGD) persiapan teknis Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) tahun 2022 dengan kerjasama Unicef Indonesia, bertempat di Hotel Rodhita Banjarmasin, Selasa (10/05)

Kegiatan tersebut dibuka oleh Wakil Wali Kota Banjarmasin, H Arifin Noor dan turut hadir, Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin, DR M. Ramadhan, SE. ME. AK,CA, Kepala Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin, Nuryadi serta stakeholder terkait.

Wakil Wali Kota Banjarmasin, H Arifin Noor menyambut baik digelarnya kegiatan itu,"Kegiatan ini merupakan langkah positif dalam upaya memberikan pengetahuan dan pemahaman tentang dosis imunisasi Campak-Rubella tanpa memandang status imunisasi sebelumnya, serta imunasi kejar berupa pemberian satu atau lebih jenis imunisasi status imunisasi dasar maupun lanjutan bagi anak yang belum menerima dosis sesuai usia,"ungkapnya.

H Arifin Noor menyampaikan Imunisasi itu tidak akan bisa berjalan dengan baik apabila tidak didukung oleh seluruh lapisan masyarakat. Ia berharap seluruh peserta yang hadir dalam acara dapat mendukung kampanye imunisasi di Kota Banjarmasin.

"Bapak, ibu sekalian adalah tokoh masyarakat, maka saya berharap dapat mensosialisasikan kegiatan imunisasi ini kepada masyarakat dan mendorong mereka untuk mengikuti program imunisasi yang diselenggarakan pemerintah,"tambahnya.

Kemudian ia berpesan kepada para camat untuk dapat menggerakan aparat pemerintah di wilayahnya agar mendorong semua anak yang berusia antara 9 bulan hingga <15 tahun untuk datang ke pos-pos perlayanan imunisasi.

"Silahkan disisir sampai kesudut-sudut kota Banjarmasin untuk memastikan semua anak terimunisasi. Hal ini perlu diperhatikan karena bila ada satu saja yang tertinggal maka kita akan gagal memutus rantai penularan penyakit Campak dan Rubella,"pungkasnya.

"Mari bersama kita sukseskan imunisasi menuju Banjarmasin Sehat, Banjarmasin Bisa, Banjarmasin Baiman (barasih wan nyaman), dan lebih Bermartabat," tambahnya.(naz/fsl)

Lebih baru Lebih lama